Follow Us @soratemplates

Sabtu, 02 Juni 2018

Gunung Everest

Juni 02, 2018 0 Comments





Pada abad 21 ini terjadi gelombang pariwisata ke Asia menurut Geoffrey Lipman Presiden World Trevel and Tourism Council (dalam Spillane 1997:3) yang sebelumnya berada di Amerika Serikat dan Eropa. Wisata minat khusus adalah suatu bentuk perjalanan wisata, di mana wisatawan melakukan perjalanan atau mengunjungi suatu tempat karena memiliki suatu minat atau motivasi khusus mengenai suatu jenis objek atau kegiatan yang dapat ditemui atau dilakukan di sebuah lokasi wisata (Read, 1980). Weiler and Colin (1992) menjelaskan bahwa wisata minat khusus bertumpu pada dua hal pokok, yakni: (1) novelty seeking yaitu motivasi pada pencarian terhadap objek dan daya tarik wisata yang unik dan baru,atau pencarian / eksplorasi terhadap lokasi-lokasi baru lebih menantang untuk jenis atraksi wisata yang diamati, (2) quality seeking, yaitu motivasi pada pencarian terhadap bentuk-bentuk objek dan daya tarik wisata yang mampu memberikan nilai manfaat yang berarti bagi wisatawan, nilai pengkayaan atau pengembangan diri (enriching),nilai tantangan atau petualangan,serta nilai pengetahuan atau wawasan baru.










             Pada kesempatan ini saya akan mengulas sedikit tentang special interst yang berada di Nepal yaitu Gunung Everest yang merupakan sebuah Gunung yang terletak di negara Nepal yang memiliki ketinggian 8848 meter, atau setara dengan 29029 kaki.  Dataran tinggi berbentuk Gunung yang bernama Gunung Everest ini berada di wilayah Asia. Di Nepal gunung tersebut dikenali sebagai Sagarmatha sedangkan di Tibetan Chomolangma atau Qomolangma.

Banyak orang menganggap mencapai puncak Gunung Everest  adalah sebagai hal yang berharga dalam hidup. Akses menuju ke Gunung Everest dapat kita lakukan seperti daerah wisata lainnya apalagi saat ini teknologi terbilang sudah sangat maju,anda bisa memesan tiket baik melalui website penjualan tiket maupun membeli paket dari agent travel yang ada di daerah anda.untuk penginapan sendiri di Nepal sudah banyak restoran dan penginapan yang tersedia serta transportasi berupa taxi juga tersedia disana yang dapat mengantar anada kemana saja sehingga tidak pelu khawatir. Hal-hal yang perlu diperhatikan bagi anda yan ingin berwisata ke Gunung Everest ini yaitu :
1.      Perizinan
2.      Uang yang cukup
3.      Pakaian Hangat
4.      Rain coat
5.      Water heater portable
6.      Obat-obatan pribadi
7.      Peralatan pribadi (sebenarnya disana juga tersedia penyewaan)

            Alasan mengapa Gunung Everest dikatakan sebagai wisata minat khusus karena untuk melakukan pendakian di Gunung ini tidaklah mudah dibutuhkan nyali dna tekad serta pengalaman mendaki untuk menakhlukkannya. Pemerintah Nepal juga telah mengeluarkan aturan bahwa yang mendaki di Gunung Everest bukan seorang pemula, selain itu biaya yang dikeluarkan untuk sampai ke Gunung Everest tidaklah sedikit jadi hal inilah merupakan alas an mengapa dikatakan sebagai Special Interest.

  Nah,itulah sedikit ulasan menegenai Gunung Everest. Kurang dan lebihnya mohon dimaafkan terima kasih. :)

Selasa, 24 April 2018

All about me

April 24, 2018 0 Comments
assalamualaikum wr.wb....
hii semua salam kenal dan selamat datang diblog saya ....

Terima kasih telah berkunjung, perkenalkan nama saya Nurul Husna biasa dipanggil Nauna ^_^....hehe.... 







Saya lahir di Magelang,Jawa Tengah tetapi sekarang tinggal di kota Makassar...
Saat ini saya berusia 22 tahun,saya merupakan anak pertama dan memiliki dua orang saudara perempuan. hobi saya membaca,jalan-jalan,makan,belanja,dance,dan bernyanyi.... *banyak juga yah.....hehe.....

Saya seorang mahasiswi POLITEKNIK PARIWISATA MAKASSAR jurusan Manajemen Kepariwisataan....saat ini saya berada pada semester 6 dan insyaallah 2 semester lagi saya akan wisuda ^_^ yeayyy.... *doain ya..... aamiin........

ini merupakan pertama kali saya mencoba membuat Blog. jadi ini adalah postingan pertama saya .... awalnya saya membuat blog ini berhubung karena mendapatkan tugas dari mata kuliah SIP (Sistem Informasi Pariwisata)....hehe.... 

jadi untuk kedepannya saya akan berbagi pengetahuan seputar PARIWISATA yang dapat bermanfaat bagi kita semua.... yah sekalian sambil mengisi waktu kosong :).....disini saya juga masih dalam tahap belajar. Jadi,mohon maaf apabila ada kekurangan ataupun kesalahan dalam artikel-artikel yang akan saya tulis nantinya sebab kesempurnaan hanya milik ALLAH......hehe.....
 
sekian informasi mengenai diri saya,terima kasih telah berkunjung apalagi meluangkan waktu untuk membaca artikel-artikel saya.....

Wassalamualaikum wr.wb.




Instagram :